Olahraga

Ini Alasan Pertamina Lubricants Kerjasama dengan Tim Valentino Rossi meski Banyak Tawaran Berdatangan

×

Ini Alasan Pertamina Lubricants Kerjasama dengan Tim Valentino Rossi meski Banyak Tawaran Berdatangan

Sebarkan artikel ini

BukaSitus.Com

Kerjasama ini akan berjalan selama tiga tahun hingga 2026.

Selain berkiprah pada MotoGP, Pertamina Lubricants juga menjadi sponsor divisi balap Lamborghini, Lamborghini Squadra Corse sebagai sebuah simbiosis yang menggabungkan teknologi pelumas canggih dengan prestasi balap kelas dunia.

Kedua world class partnerships yang dijajaki oleh Pertamina Lubricants ini telah membuktikan bahwa kemitraan strategis yang memadukan inovasi, keunggulan, dan gairah yang membawa kemajuan nyata di lintasan balap dan skena otomotif dunia.

“Pertamina Lubricants melihat adanya keselarasan visi, nilai-nilai yang diusung, dan ambisi dalam menghadirkan kinerja terbaik di lintasan balap,” kata Direktur Sales & Marketing, Sari Rachmi dalam acara Media Luncheon Pertamina Lubricants di Jakarta, Kamis (29/2/2024).

“Yang bisa bersaing hanya Pertamina lubricants. Kami adalah pemain pelumas lokal di tengah gempuran asing. Sebagai market leader cara untuk mengembangkannya adalah memiliki partner kelas dunia akan kualitas produk kami.”

“Ada teknologi masih dengan joint development. Baru kami liat target audience. Produk lubricant butuh kerjasama secara terus menerus sehingga hal tersebut menjadi landasan terbentuknya Pertamina Enduro VR46 Racing Team.”

Setyo Nugroho Utomo, VP Sales & Marketing Domestic Retail Automotive menjelaskan bahwa banyak tim dari luar negeri yang mengajukan kerjasama.

“Kami sudah menerima tawaran sejak 2021 melalui joint development product. Ada beberapa yang masuk, rebutan. Tetapi kami mempertimbangkan partner dengan value lebih besar,” ucap Setyo.

“Efek dari kerjasama ini value yang kami dapat lebih besar dari apa yang kami keluarkan,” ujar Setyo tanpa merinci nominal kerjasama dengan tim VR46.

“Kami berharap Pertamina Enduro VR46 Racing Team menjadi tim satelit pertama yang menjadi juara dunia dalam 3 tahun ke depan.”

Teknologi pelumas serta standar kelas dunia Pertamina Enduro juga menjadi faktor penentu bagi VR46 Racing Team dalam memilih Pertamina Lubricants sebagai partner.

Selain itu, kerjasama antara Pertamina Lubricants dan VR46 Racing Team menjadi momentum bagi dua fanbase MotoGP terbesar di dunia yakni Italia dan Indonesia, untuk bersatu sehingga mampu membuka banyak peluang di masa mendatang.

Peluncuran Pertamina Enduro VR46 Racing Team resmi dilakukan pada 24 Januari 2024 dengan pembalapnya Marco Bezzecchi dan Fabio Di Giannantonio di Riccione, Italia. Pada acara ini livery official tim juga diluncurkan.

Tahun ini, kedua riders bertanding menggunakan Ducati Desmosedici GP23, yang merupakan Juara Dunia konstruktor sepanjang musim 2022/2023.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *