Olahraga

All England Open 2024 – Bocoran dari Jonatan Christie Jadi Modal Kemenangan Anthony Ginting

×

All England Open 2024 – Bocoran dari Jonatan Christie Jadi Modal Kemenangan Anthony Ginting

Sebarkan artikel ini

BukaSitus.Com – Anthony meraih tiket babak kedua setelah menundukkan Lee Chia Hao (Taiwan),21-13, 21-17 pada laga yang digelar di Utilita Arena, Birmingham, Inggris, Selasa (12/3/2024).

“Ini pertemuan pertama dengan lawan dan belum saling mengenal tipe permainan jadi antisipasinya dengan mempelajari lewat video-video pertandingan,” kata Anthony dalam siaran resmi PBSI.

“Plus Jonatan (Christie) pernah bertemu dia jadi tadi malam kami tunggal putra ada diskusi tentang calon lawan masing-masing.”

Lee mampu memberikan perlawanan untuk Ginting di awal-awal laga dengan dua kali memimpin pada skor 1-0 dan 3-2.

Namun, perlawanan tunggal putra ranking 35 dunia itu seakan terhenti setelahnya.

Ginting berhasil mulai memegang kendali permainan dengan melancarkan tekanan yang bertubi-tubi.

Anthony akhirnya memimpin 11-4 pada interval usai dropshot Chia jatuh tipis di luar garis samping permainan Ginting.

Selepas jeda interval, Ginting makin sulit terbendung yang begitu leluasa dalam menyerang hingga unggul 10 poin pada skor 14-4.

Ginting sangat nyaman dalam bermain dengan masih mempertahankan keunggulan 10 poin pada skor 19-9.

Chia sempat membalas empat poin, namun tekanan Ginting berhasil menyudahi perlawanan pada gim pembuka.

Pada gim kedua, tunggal putra Taiwan itu mampu membuat pertandingan menjadi lebih sengit usai ia sempat beberapa kali unggul hingga skor sama kuat pada 7-7.

Ginting mendapatkan momentum dengan memimpin lagi dengan selisih dua poin, namun Chia justru yang mampu unggul pada interval dengan skor tipis 11-10.

Selepas jeda, junior dari Chou Tien Chen itu masih mampu memimpin dengan satu poin pada skor 12-11.

Namun setelah itu, Ginting lagi-lagi berhasil mendikte permainan untuk balik memimpin dua poin pada skor 15-13. Ginting akhirnya menyudahi laga yang berlangsung selama 38 menit.

“Puji Tuhan dari apa yang sudah disiapkan semalam, strateginya bisa berjalan dengan baik,” aku Anthony.

“Kondisi lapangan baik di gim pertama ataupun kedua sama saja. Lawan yang memang ada perubahan pola tapi saya bisa cepat mengantisipasi.”

Anthony Ginting akan bertemu lawan yang kerap menyulitkan, Kenta Nishimoto (Jepang) pada babak kedua.

“Setelah ini fokus pemulihan dulu lalu evaluasi pertandingan hari ini seperti apa. Besok masih ada waktu pemantapan di latihan,” ujar Anthony.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *